Kisah Hakan Sukur, Dulu Moncer di Dunia Sepakbola Kini Jadi Driver Ojol

cilacap info featured
cilacap info featured

CILACAP.INFO – Siapa sangka jika karir seseorang dari yang tadinya moncer kemudian berubah, seperti halnya Pemain Bintang dalam dunia Sepak Bola, Hakan Sukur.

Pemain Bintang yang pernah merumput bersama klub sepak bola papan atas ini, kini menjadi driver ojol (ojek online) di Amerika Serikat.

Mantan Pemain Tim Nasional Sepak Bola Turki, Hakan Sukur menjadi driver ojol yakni dimulai saat dirinya menjadi oposisi pemerintah.

Bermula saat ia (Hakan Sukur) gantung sepatu dalam dunia olahraga si kulit bundar (sepak bola), ia kemudian terjun kedunia perpolitikan di negaranya (turki).

Saat terjun menjadi politikus, ia pun pernah menduduki jabatan di kepemerintahan turki. Saat itu dia baik-baik saja, namun kala Presiden terpilih Turki, Recep Tayyip Erdogan, ia kemudian hengkang dari negara turki dan pindah ke Amerika Serikat (AS).

Hal itu bermula dari ia selalu mengkritik pemerintah turki di bawah kepemerintahan Presiden Erdogan.

Karena hal tersebut, dilansir dari berbagai sumber, harta serta rumah yang ia miliki pun disita.

Padahal dirinya hanya mengkritik bukan ingin mengkudeta kepemerintahan turki yang dipimpin presiden Erdogan.

Ia juga enggan jika dianggap mengkudeta, pasalnya kritik yang ia lontarkan karena ia sangat cinta akan kemajuan negaranya.

Ia pun enggan dan menolak apabila dikaitkan dengan kelompok ekstremis seperti halnya teroris.

Sebelum menjadi Politisi dan Berprofesi sebagai driver ojol, Adapun Klub sepak bola yang pernah ia jajaki yakni:

Sakaryaspor, Bursaspor, Galatasaray, Torino, Inter Milan, Parma, Blackburn Rovers.

Adapun klub terakhir yang dibelanya yakni Galatasaray, klub besar asal Turki.

Prestasi terbaiknya yakni pernah membawa klub turki, galatasaray juara UEFA pada tahun 2000 dan pernah mengantarkan timnas turki melaju ke semifinal pada piala dunia 2002 di Korea – Jepang.

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait