CILACAP.INFO – Pemilik akun Youtube “Admaja Viral” meminta maaf kepada Ustaz Yusuf Masur (UYM) karena membuat konten youtube tentang UYM dengan judul “Ustadz Yusuf Mansur Terbaru Menipuan bertemu Rasulullah”.
Melihat adanya konten yang mencatut namanya itu, Ustaz Yusuf Mansur pun merespon dengan membuat unggahan di Instagram. Dimana dalam unggahannya itu memperlihatkan tangkapan layar sebuah video dari channel youtube yang mencatut namanya.
Tak hanya itu UYM juga membuat status di unggahannya itu. “Bnr2 saran saya, sebaik2nya, hati2. toh saya ga ngaku2 demikian. kecuali dipotong. kalo dipotong, kesannya akan demikian. bikin dosa orang banyak,” Tulisnya di akun YusufMansurNew.
UYM juga mengatakan kalau dirinya Insya Allah udah Ridho, dan memberikan kesempatan kepada pemilik akun yang bersangkutan.
“Saya sih insyaaAllah udah ridho. izin, saya msh aplod2 ginian. mungkin ampe sore. sampe ketemu bini, hihihihi,” Tulis Ustaz Yusuf Mansur.
Kemungkinan pemilik konten “Admaja Viral” juga melihat status dan unggahan UYM itu, sehingga pemilik akun itu meminta maaf dengan membuat konten berjudul “Ustadz Yusuf Mansur Saya memohon Maaf”.
Ustaz Yusuf Mansur yang melihat adanya itikad baik pemilik akun Admaja Viral dengan membuat klarifikasi dan pernyataan maaf, justru memujinya
“Keren banget. bener2 keren. saya belajar banyak nih… tar saya mampir ke podkes ini ah.” Tulis Yusuf Mansur.
Bahkan UYM tak segan-segan mengundang pemilik akun tersebut ke rumahnya dan diajak jalan-jalan.
“bismillaah. walhamdulillaah. atau saya undang ke rumah saya. liat dari dekat. jalan2. termasuk ke qur’an call. tahfizh online pake telp gratis, di mana itu kami dan donatur2 yang bayar pulsa telp nya. bismillaah. bismillaah. bismillaah. mksh ya mas admin.” Tambah Yusuf Mansur.
Tampilkan Semua