Enam Menteri Baru Dilantik Presiden Jokowi

enam menteri terpilih dember 2020
enam menteri terpilih dember 2020

JAKARTA, CILACAP.INFO – Enam menteri dan lima wakil menteri baru Kabinet Indonesia Maju mengucapkan sumpah jabatan di hadapan Presiden Joko Widodo.

Pengucapan sumpah jabatan dilakukan dalam rangkaian pelantikan menteri dan wakil menteri di Istana Negara, Jakarta, Rabu (23/12/2020).

“Sebelum saya mengambil sumpah berkenaan dengan pengangkatan saudara sebagai menteri negara dan wakil menteri negara Kabinet Indonesia Maju dalam sisa masa jabatan periode tahun 2019-2024, terlebih dahulu saya akan bertanya kepada saudara-saudara. Apakah saudara-saudara beragama Islam?,” kata Jokowi.

“Siap, agama Islam,” jawab para menteri dan wakil menteri.

“Bersediakah saudara-saudara diambil sumpah menurut agama Islam?,” kata Jokowi lagi.

“Bersedia,” ucap para menteri dan wakil menteri. Enam menteri dan lima wakil menteri baru Kabinet Indonesia Maju mengucapkan sumpah jabatan di hadapan Presiden Joko Widodo.

Pengucapan sumpah jabatan dilakukan dalam rangkaian pelantikan menteri dan wakil menteri di Istana Negara, Jakarta, Rabu (23/12/2020).

“Sebelum saya mengambil sumpah berkenaan dengan pengangkatan saudara sebagai menteri negara dan wakil menteri negara Kabinet Indonesia Maju dalam sisa masa jabatan periode tahun 2019-2024, terlebih dahulu saya akan bertanya kepada saudara-saudara. Apakah saudara-saudara beragama Islam?,” kata Jokowi.

“Siap, agama Islam,” jawab para menteri dan wakil menteri.

“Bersediakah saudara-saudara diambil sumpah menurut agama Islam?,” kata Jokowi lagi.

“Bersedia,” ucap para menteri dan wakil menteri.

Jokowi lantas membacakan kalimat sumpah masa jabatan yang diikuti oleh enam menteri dan lima wakil menteri. Berikut bunyi sumpah jabatan tersebut:

“Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada Undang Undang Dasar negara Republik Indonesia tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan denan selurus-lurusnya demi darmabakti saya kepada bangsa dan negara…”

“Bahwa saya dalam menjalankan tugas, jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab.”

Adapun pelantikan enam menteri dikukuhkan dalam Keputusan Presiden Nomor 133/P Tahun 2020 tentang Pengisian dan Penggantian Beberapa Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.

Sementara, pelantikan kelima wakil menteri dituangkan melalui Keputusan Republik Indonesia Nomor 76/M Tahun 2020 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Wakil Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.

Keenam Menteri baru tersebut antara lain:

1. Tri Rismaharini sebagai Menteri Sosial (Mensos).

2. Sandiaga Uno sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf).

3. Budi Gunadi Sadikin sebagai Menteri Kesehatan (Menkes).

4. Yaqut Cholil Qoumas sebagai Menteri Agama (Menag).

5. Sakti Wahyu Trenggono sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan.

6. M Luthfi sebagai Menteri Perdagangan (Mendag).

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait