Warga Dukuh Winong Unjuk Rasa di Depan PLTU Tuntut Penyelesaian Dampak Negatif

cilacap info featured
cilacap info featured

Cilacap.Info, Cilacap – Unjuk rasa Warga Dukuh Winong Desa Slarang Kecamatan Kesugihan Kabupaten Cilacap. Berlangsung di depan Kantor PT Sumber Segara Primadaya (S2P) pengelola PLTU Cilacap, Jumat (30/8/2019).

Warga masyarakat yang tergabung dalam Forum Masyarakat Winong Peduli Lingkungan (FMWPL), memberikan tuntutan terkait dampak buruk yang disebabkan adanya PLTU.

Warga Winong meminta penghentian Aktifitas pekerjaan di ash yard

Salah satu tuntutan warga masyarakat, menolak dan meminta penghentian aktifitas pekerjaan di ash yard atau tempat penyimpanan sementara limbah bahan berbahaya dan beracun (B3) pengolahan batu bara.

Koordinator aksi, Fandi Ramadhan mengungkapkan terkait unjuk rasa ini tidak lain akibat dampak buruk yang dirasakan warga terutama pencemaran udara.

“Adanya permasalahan seperti debu yang masih dirasakan warga Winong dan sekitarnya diakibatkan dari ketidakseriusan PLTU PT S2P menyelesaikan dampak.” ujar koordinator aksi, Fandi Ramadhan.

Menurutnya, permintaan penyelesaian dampak oleh warga kepada Komnas HAM, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, dan Bupati Cilacap hanya wacana semata. Sementara warga dibiarkan menanggung dampak pembangkit listrik energi fosil tersebut.

Koordinator Umum Jaringan Pemerduli Lingkungan Cilacap Bagus Ginanajar M mengatakan. Aksi tersebut juga untuk menggugah warga terdampak dari daerah lain agar bergabung menuntut hak ruang hidup yang bersih dan sehat.

“Tujuan utama dibalik aksi ini adalah untuk memberikan pesan dan menyadarkan seluruh warga masyarakat terdampak lainnya seperti Karangkandri, Kwasen, Menganti, dan Semampir.” katanya.

Saat ini, pembangkit listrik yang dikelola PT S2P tersebut memiliki tiga pembangkit. Dua pembangkit yang berkapasitas 1×660 megawatt dan 2×300 megawatt telah beroperasi. Sementara satu pembangkit berkapasitas 1×1.000 megawatt akan beroperasi.

Dusun Winong Desa Slarang secara geografis memang bersebelahan dengan PLTU, yang dihuni oleh sekitar 290 Kepala Keluarga (KK) atau sekitar 877 Jiwa.

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait